Mengenal Fungsi sq() pada Arduino

Fungsi sq() adalah fungsi pada Arduino yang berfungsi untuk menguadratkan bilangan.

Deskripsi Singkat

Fungsi sq() adalah fungsi pada Arduino yang berfungsi untuk menguadratkan bilangan. Contohnya jika ingin menguadratkan angka 3 maka kode programnya adalah sq(3).

Hindari penggunaan fungsi lain di dalam fungsi sq() karena dapat mengeluarkan nilai yang keliru.

Sintaksis

sq(x)

Penjelasan Sintaksis

Fungsi sq() hanya memiliki satu parameter yaitu x, dimana x adalah angka yang ingin dikuadratkan.

Nilai Kembalian

Fungsi sq() akan mengembalikan hasil dari pengkuadratan bilangan.

Contoh Penggunaan Fungsi sq()

Pada kali ini kita akan mengambil contoh yang cukup sederhana yaitu menguadratkan beberapa bilangan menggunakan fungsi sq()

void setup()
{
  Serial.begin(9600);
  delay(1000);

  Serial.print("2 kuadrat = ");
  Serial.println(sq(2));
  delay(500);

  Serial.print("3 kuadrat = ");
  Serial.println(sq(3));
  delay(500);

  Serial.print("4 kuadrat = ");
  Serial.println(sq(4));
  delay(500);
}

void loop()
{

}

Serial monitor:

Mengenal fungsi sq() pada Arduino

Fungsi Matematika Arduino yang Lain

Penghobi Elektronika